4 Fungsi Lensa Okuler pada Mikroskop

Mikroskop adalah alat yang digunakan untuk membantu melihat objek yang berukuran terlalu kecil untuk dilihat mata tela*jang. Terdapat berbagai jenis mikroskop berdasarkan fungsinya. Salah satunya adalah mikroskop cahaya. Mikroskop cahaya merupakan jenis mikroskop yang paling sering ditemukan di laboratorium. Mikroskop cahaya memiliki dua jenis lensa, yakni lensa objektif dan lensa okuler. Lensa objektif berada di dekat objek, sedangkan lensa okuler berada di dekat mata pengamat. Berikut adalah fungsi lensa okuler pada mikroskop.

Fungsi lensa okuler

  1. Membentuk bayangan maya dan tegak dari lensa objektif.
  2. Memperbesar bayangan benda dengan perbesaran benda bervariasi tergantung jenisnya. Umumnya terdapat perbesaran 5 kali, 10x, dan 12,5x.
  3. Mengurangi aberasi lensa yang ditimbulkan oleh lensa objektif.

    Aberasi lensa mikroskop
    Aberasi lensa.

  4. Terdapat lensa okuler yang diberikan penanda tertentu seperti mikrometer okuler untuk membantu pengamatan.


    Mikrometer okuler
Baca juga:

No comments:

Post a Comment